Gandeng TNI, Polsek Tewah Kembali Gelar Ops Yustisi

Gandeng TNI, Polsek Tewah Kembali Gelar Ops Yustisi

FOTO : Warga Tewah yang tidak patuhi Prokes saat mendapat sanksi sosial. Lensakalteng.com - Kuala Kurun - Upaya Polsek Tewah, Polres Gunung Mas dalam

Pemkab Gumas Gelar Upacara Peringatan Hari Pahlawan
Disdukcapil Gumas Bakal Buka Layanan Daring
Ini Strategi Polres Gumas Cegah Covid-19

FOTO : Warga Tewah yang tidak patuhi Prokes saat mendapat sanksi sosial.

Lensakalteng.com – Kuala Kurun – Upaya Polsek Tewah, Polres Gunung Mas dalam memutus rantai penyebaran Covid-19 terus gencar dilakukan, terutama langkah tegas aparat Kepolisian yang terus melaksanakan razia penegakan protokol kesehatan (Prokes).

Bersama dengan anggota TNI dari Koramil Tewah, pihaknya menggelar pedisplinan dalam penggunaan masker yang berlangsung disepanjang jalan Veteran ini dilakukan dengan memeriksa setiap pengendara kendaraan yang melintas.

Kapolsek Tewah Iptu Nanang Mauludi, S.H., menjelaskan setidaknya ada beberapa warga terjaring dalam penegakkan protokol kesehatan ini.

“Masyarakat yang tidak mengenakan masker dengan benar atau tidak memakai masker sama sekali, kami jaring. Selanjutnya kami berikan masker dan kami imbau untuk taat pada protokol kesehatan,” jelas Nanang, Jumat (22/1/2021) pagi.

“Kami akan selalu ingatkan pentingnya penggunaan masker sebagai protokol kesehatan kepada masyarakat dalam mencegah penyebaran Covid-19,” lanjutnya.

Lebih lanjut Ia menambahkan, pihaknya akan intens melaksanakan kegiatan ini bersama dengan anggota Koramil untuk menegakkan protokol kesehatan. (Sas)

COMMENTS

WORDPRESS: 0
DISQUS: 0
error: Content is protected !!
%d blogger menyukai ini: