Siapa Wabup Pulpis?

FOTO: Ilustrasi LENSAKALTENG.com – KUALA KAPUAS – Pudjirustaty Narang dilantik menjadi Bupati Pulang Pisau (Pulpis) untuk menggantikan H Edy Pratow

USAID SEGAR Bantu Pemerintah Data Kebun Sawit Rakyat di Kalteng
Tinjau Food Estate, Mentan Kunjungi Kalteng
Cabut Izin Usaha Pangkalan Nakal

FOTO: Ilustrasi

LENSAKALTENG.com – KUALA KAPUAS – Pudjirustaty Narang dilantik menjadi Bupati Pulang Pisau (Pulpis) untuk menggantikan H Edy Pratowo yang saat ini mengemban amanah baru sebagai Wakil Gubernur Kalimantan Tengah pada 16 Juli 2021 lalu.

Sampai saat ini, jabatan Wakil Bupati (Wabup) Pulpis masing kosong. Jadi, siapakah yang bakal mengisi jabatan orang nomor dua di Pemerintah Kabupaten Pulpis tersebut? Satu nama telah muncul dari Partai Golkar, yakni H Ahmad Rifa’i. Apakah akan mucul kandidat lain dari partai pengusung Edy-Taty?

Dalam penelusuran awak media lensakalteng.com pada Senin (21/02/2022) lalu. Rencana awal hendak konfirmasi kepada Bupati Pulpis Pudjirustaty Narang, sayangnya tidak bisa bertemu, hanya mendapatkan keterangan dari Kabag Pemerintahan Sekretariat Daerah Kabupaten Pulpis, Herman Wibowo.

Herman Wibowo mengatakan terkait pemilihan Wabup, Bupati Pulpis telah bersurat kepada kepada koalisi partai pendukung Edy-Taty yakni Partai Golkar, PDIP, PKPI, Demokrat, Gerindra dan PAN. Setelah sebelumnya ada surat yang diterima dari DPRD Kabupaten Pulpis oleh Bupati Pulpis.

“Kemudian Bupati Pulpis besurat kepada koalisi partai pengusung Edy-Taty, dipastikan sudah diterima dengan tanda terima terlampir. Terhadap surat ini sebenarnya kita menunggu jawaban dari partai pengusung. Yang sampai saat ini belum diterima bupati,”ujar Herman Wibowo di ruangan kerjanya, Senin siang (21/02/2022).

Lanjutnya, jawaban partai pengusung dengan menentukan dua nama calon merupakan jalan untuk tahapan-tahapan selanjutnya. Karena ketika partai pengusung menjawab surat itu, maka Pemkab Pulpis akan segera bersurat ke DPRD untuk pemilihan Wabup Pulpis.

Dikonfirmasi hal ini, Ketua DPRD Pulpis H Ahmad Rifa’i melalui pesan WhatsApp menjawab, bahwa sudah dibentuk panitia pemilihan Wabup Pulpis sisa masa jabatan 2018-2023. Sehingga persoalan itu bukan ranah pimpinan dewan lagi, tetapi panitia pemilihan.

“Oh langsung ke Ketua Pansus pemilihan wakil bupati aja, karena sudah ada panitianya. Jadi bukan ranah pimpinan dewan lagi,” tulisnya melalui pesan WhatsApp pada Selasa (22/02/2022).

Dihubungi terpisah, Ketua Panitia Pemilihan Wabup Pulpis sisa masa jabatan 2018-2023, Tandean Indra Bela mengaku, tahapan dan Tatib pemilihan sudah disusun dan disampaikan ke Bupati Pulpis dan Partai Pengusung. Panitia juga sudah menetapkan jadwal pendaftaran mulai tanggal 7 hingga 11 Maret 2022.

“Posisi Panitia Pemilihan sekarang hanya menunggu penyampaian nama dan berkas calon oleh partai pengusung melalui Bupati Pulpis,”jawab politisi Partai Golkar ini, Selasa (22/2/2022).

Sekedar diketahui, Panitia Pemilihan Wabup Pulpis sisa masa jabatan 2018-2023 telah ditetapkan DPRD Pulpis pada (30/11/2021) lalu, dengan susunan kepanitiaan menjadi Ketua adalah Tandean Indra Bela dari Fraksi Golkar, Wakil Ketua Yoppy Satriadi Fraksi PDI Perjuangan dan sekretaris Drs Edvin Mandala MAP Fraksi Gabungan. Anggota-anggota diantaranya Sentot Siswanto dari Fraksi PKB, Arif Rahman Hakim Fraksi PPP, H Ahmad Jayadikarta dari Fraksi Nasdem dan Suhardi dari fraksi Golkar.

Sebelumnya, Ketua DPD Golkar Pulpis H Edy Pratowo menyebutkan salah satu kader terbaik yang bakal menjadi calon Wabup Pulpis adalah H Ahmad Rifa’i, yang saat ini mejabat sebagai Ketua DPRD Pulpis. Hal ini disampaikan Edy Pratowo usai dirinya dilantik menjadi Ketua DPD Golkar Pulpis pada Rabu (15/12/2021) lalu. (ONO)

COMMENTS

WORDPRESS: 0
DISQUS: 0
%d blogger menyukai ini: