Jaga dan Rawat Fasilitas yang Dibangun Pemerintah

LENSAKALTENG. com - Kuala Kurun – Banyaknya tangan-tangan jahil yang tidak bertanggungjawab dengan merusak fasilitas milik Pemerintah Kabupaten (P

Sambut Baik Kemeriahan HUT ke-21 Kabupaten Gumas
Apresiasi Dinas Dukcapil Lakukan Jemput Bola
Apresiasi Banyak Pemuda Terpanggil Bangun Daerah Melalui Legislatif

MENGHADIRI : Anggota DPRD Gunung Mas, Dewi Sari dan Iceu Purnamasari, saat menghadiri pembukaan bupati cup di lapangan Isen Mulang, Rabu (18/5/2022). Foto RED

LENSAKALTENG. com – Kuala Kurun – Banyaknya tangan-tangan jahil yang tidak bertanggungjawab dengan merusak fasilitas milik Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Gunung Mas (Gumas), seperti halnya Taman Kota Kurun, menimbulkan keprihatinan banyak pihak.

“Tentu kita prihatin banyaknya fasilitas umum dibangun pemerintah mengalami kerusakan. Seperi Taman Kota Kurun hingga jaring penghalang dpada fasilitas olahraga sepakbola dilapangan Isen Mulang Kuala Kurun,’kata, anggota DPRD Gumas, Dewi Sari.

Dewi mengharapkan agar masyarakat di Gumas dapat turut menjaga fasilitas yang dibangun maupun disediakan pemerintah tersebuttersebut.

“Taman Kota Kurun, Bundaran Dohong, dan jaring penghalang di Lapangan Insen Mulang itu semua fasilitas Pemkab Gumas yang harusnya dengan penuh kesadaran dijaga hingga bisa tahan lama,” ucap Dewi Sari, Jumat (20/5/2022).

Menurut politisi dari Partai Gerakan Indonesia Raya (Gerindra) ini, apabila fasilitas pemerintah tersebut masih ada dan bertahan, artinya barang tersebut dapat dipakai kembali serta dapat dipergunakan lagi. Sehingga, tidak terjadi hal yang bersifat mubajir.

“Harus bersama-sama menjaga aset yang diberikan pemerintah itu. Sehingga kalau ada kegiatan yang besar tidak akan kelabakan dan tidak melakukan pekerjaan yang berulang-ulang,” tambahnya.

Oleh sebab itu, jelas legislator dari daerah pemilihan (Dapil) II Gumas meliputi Kecamatan Kurun, Mihing Raya, dan Sepang ini, dengan adanya aset yang ada tersebut, masyarakat ada kesadaran dalam menjaga serta merawatnya.

“Perlu ada kesadaran dari masyarakat dalam menjaga aset pemerintah itu, sehingga bisa terlihat bagus dan terawat. Apalagi bahan jaring itu hanya terbuat dari tali, artinya harus ada kesadaran ikut merawatnya,”pungkas Dewi (RED)

COMMENTS

WORDPRESS: 0
DISQUS: 0
error: Content is protected !!
%d blogger menyukai ini: