Anggota DPRD Gunung Mas Sambut Baik Rakor Persiapan Pendistribusian Logistik Pilkada

Anggota DPRD Gunung Mas Sambut Baik Rakor Persiapan Pendistribusian Logistik Pilkada

KUALA KURUN - Anggota DPRD Gunung Mas Cici Susilawati menyambut baik dengan dilaksanakannya rapat koordinasi persiapan pendistribusian logistik pilkad

Apresiasi Rutinitas Senam Bersama Pemkab Gumas
Ini Kesimpulan Hasil Reses Dari Dapil III Gumas
Apresiasi Dinas Dukcapil Lakukan Jemput Bola

KUALA KURUN – Anggota DPRD Gunung Mas Cici Susilawati menyambut baik dengan dilaksanakannya rapat koordinasi persiapan pendistribusian logistik pilkada 2024.

“Kami menyambut baik dilaksanakannya rakor persiapan pendistribusian logistik pilkada. Kami berharap, pendistribusian logistik nanti bisa berjalan dengan lancar,” kata Cici, Minggu, 24 November 2024.

Dia melanjutkan, dalam rakor bersama stakeholder terkait tersebut juga bisa menjadi wadah mengantisipasi hal-hal yang bisa terjadi di lapangan melihat kondisi jalan dan cuaca.

“Saat ini cuaca sedang tidak menentu, kadang bisa hujan lebat cukup lama atau kadang cuaca bisa cerah dan panas. Kami berharap cuaca ketika pendistribusian logistik pilkada ke TPS-TPS nantinya dalam kondisi baik,” ucapnya.

Sebelumnya, KPU Gunung Mas menggelar rakor persiapan pendistribusian logistik pilkada 2024 yang dilaksanakan di aula KPU pada Jumat, 22 November 2024.

“Untuk pendistribusian logistik pilkada rencana akan dilaksanakan pada Senin, 25 November 2024 untuk dapil II dan III dan pada tanggal 26 November 2024 untuk dapil I,” kata Ketua KPU Gumas Elfrints G Tumon.

(Tr/Sog)

COMMENTS

WORDPRESS: 0
DISQUS: 0
error: Content is protected !!
%d blogger menyukai ini: