Kepercayaan Publik Terhadap TNI Masih Tinggi

LENSAKALTENG.com - PALANGKA RAYA - Korem 102 Panju Panjung menggelar Upacara Peringatan HUT ke-77 Tentara Nasional Indonesia (TNI), di Halaman Makor

Pemerintah Pertanyakan Izin Aksi Penggalangan Dana
Ini Hasil Reses di Dapil III, Kecamatan Sanaman Mantikei
Kerusakan Jalan H.M Arsyad Bikin Celaka Pengendara

FOTO : Danrem 102/pjg Kalteng, Yudianto Putrajaya.

LENSAKALTENG.com – PALANGKA RAYA – Korem 102 Panju Panjung menggelar Upacara Peringatan HUT ke-77 Tentara Nasional Indonesia (TNI), di Halaman Makorem 102/pjg, Palangka Raya, Rabu (5/10/2022).

Danrem 102/pjg Kalteng, Yudianto Putrajaya selaku Inspektur Upacara saat membacakan amanat Panglima TNI mengatakan berdasarkan hasil dari beberapa lembaga survei, bahwa TNI mendapat kepercayaan tertinggi dari masyarakat.

“Dantaranya hasil survei lembaga Indikator Politik Indonesia (IPI) tanggal 24 Juni 2022, TNI mendapatkan kepercayaan dari publik sebesar 93,2 persen, Sedangkan hasil survei tingkat kepercayaan masyarakat terhadap lembaga hukum versi Lembaga Survei Indonesia (LSI) tanggal 31 Agustus 2022, TNI mendapatkan kepercayaan masyarakat paling tinggi sebesar 93 persen,” ucapnya.

Lebih lanjut Danrem 102/pjg menyampaikan, hasil lembaga survei Centre of Strategic and International Studies (CSIS) tanggal 27 September 2022 merilis hasil survei dukungan dan kepuasan kinerja TNI terhadap demokrasi sebesar 93,5 persen.

“Saya mengimbau kepada seluruh prajurit dan PNS TNI untuk selalu menjaga kepercayaan masyarakat tersebut, dengan bertindak dan berucap sesuai dengan tugas pokok TNI,” pintanya.

Pada kesempatan itu, Danrem 102/pjg Kalteng Yudianto Putrajaya juga mendapatkan gelar kehormatan Dayak dari Ketua DAD Kalteng H. Agustiar Sabran.

Sementara itu Gubernur Kalteng, Sugianto Sabran mengatakan bahwa sinergisitas Pemerintah Daerah selama ini dengan TNI terjalin dengan baik, khususnya peran serta TNI dalam membangun Kalimantan Tengah.

“Peran TNI dalam pembangunan di Kalimantan Tengah sangat strategis, untuk itu pada tempatnya saya menyampaikan apresiasi kepada TNI dan seluruh jajaran pada momentum HUT ke-77 TNI, semoga TNI selalu kuat dan tumbuh bersama rakyat, TNI adalah kita,” tutur Sugianto.

Turut hadir Wakil Gubernur Kalteng H. Edy Pratowo, unsur Forkopimda, Kepala Instansi Vertikal terkait, Kepala Perangkat Daerah Prov. Kalteng, Tokoh Agama, Tokoh Masyarakat dan undangan lainnya.(don)

COMMENTS

WORDPRESS: 0
DISQUS: 0
error: Content is protected !!
%d blogger menyukai ini: